Siswa-siswi SD Islam Hasyim Asy’ari Latihan PBB Bersama Bapak Koramil Wonodadi


Wonodadi, 22 Agustus 2025 – Dalam rangka membentuk karakter disiplin dan cinta tanah air, SD Islam Hasyim Asy’ari mengadakan kegiatan latihan Peraturan Baris Berbaris (PBB) yang dibimbing langsung oleh anggota Koramil Wonodadi.
Kegiatan ini dilaksanakan selama dua hari, yakni pada Rabu dan Kamis, 20–21 Agustus 2025, bertempat di halaman sekolah. Kegiatan diikuti oleh siswa-siswi terpilih dari kelas 5 dan 6, yang dipersiapkan sebagai kader teladan dalam kedisiplinan dan kepemimpinan di lingkungan sekolah.

Latihan dipimpin oleh Serma Anwari, Sertu Slamet, Kopda Hendro Agustion, dan Serda Darmaji. Mereka dengan penuh semangat dan kesabaran memberikan materi dasar baris-berbaris, seperti sikap sempurna, hadap kanan-kiri, penghormatan, hingga langkah tegap. Meski berlatih di bawah terik matahari, para siswa tetap antusias mengikuti setiap arahan.

Kepala SD Islam Hasyim Asy’ari, Bapak Arif Riawan, S.Pd.I, menyampaikan apresiasinya kepada Koramil Wonodadi atas kerjasama dan dukungan yang diberikan. “Kami sangat berterima kasih atas kehadiran dan bimbingan langsung dari Bapak TNI. Melalui latihan ini, kami ingin menanamkan semangat nasionalisme, disiplin, dan tanggung jawab kepada siswa sejak dini,” ujarnya.


Salah satu peserta dari kelas 6, Balyan Zandana, mengaku senang bisa dilatih langsung oleh anggota TNI. “Latihannya melelahkan, tapi menyenangkan. Kami jadi tahu bagaimana cara baris-berbaris yang benar dan bisa kerja sama dengan teman-teman,” katanya.


Melalui kegiatan ini, SD Islam Hasyim Asy’ari berharap para siswa dapat mengembangkan sikap disiplin, kepemimpinan, dan rasa cinta tanah air yang kuat sebagai bagian dari pembentukan karakter generasi bangsa.

Kabar Sekolah Lainnya

Download App Web Sekolah

Nikmati Cara Mudah dan Menyenangkan Ketika Membaca Buku, Update Informasi Sekolah Hanya Dalam Genggaman

Download App Web Sekolah

Nikmati Cara Mudah dan Menyenangkan Ketika Membaca Buku, Update Informasi Sekolah Hanya Dalam Genggaman